Selasa, 30 Oktober 2012

Jadul-Wawancara AllKPop dengan GoodWill & MGI


Produser, Good Will & MGI telah menjadi nama yang familiar diantara fans Super Junior. Terima kasih kepada duo ini, karena tweet mereka yang interaktif dengan ELF di seluruh dunia, tapi, bagaimana cerita dua dunia yang berbeda ini bisa bertemu??

Sebagaimana yang kita semua ketahui, fans K-pop adalah termasuk beberapa spy/mata-mata yang terbaik di luar sana, jadi, itu tidaklah lama sebelum akhirnya ELF mengetahui bahwa Good Will & MGI telah menciptakan sebuah lagu untuk idola mereka tercinta. Layaknya ombak yang yang menghantam ke atas pantai, ELF segera menemukan sesuatu yang lebih tentang grup, dan hal itulah yang membuka jembatan komunikasi yang tidak pernah terjadi sebelumnya, antara K-pop dan Barat.

Allkpop memiliki kesempatan untuk melakukan wawancara dengan Good Will dan MGI, dimana mereka mengungkapkan gaya produksi mereka, cinta mereka untuk fanbase ELF, dan pemikiran mereka terhadap fenomena global K-pop.

Cekidot!!!


AKP: Silakan memperkenalkan diri kalian masing-masing!

GoodWill & MGI: Hello, kami adalah GoodWill & MGI — penulis lagu/tim produksi dari para bintang, dan produser lagu ELF Song! Kami sudah pernah bekerja sama dengan Super Junior, AkonJustin Bieber, dan masih banyak lagi yang lainnyaKamu bisa mengetahui lebih banyak tentang kami di : www.goodwillmgi.com, atau follow twitter kami di: @goodwillbeats and @mgiproducer.
-
AKP: bagaimana kamu mendeskripsikan gaya produksi kalian berdua?”

GoodWill & MGI: DAEBAK!!!  Kami mempunyai irama pop yang menular membuat orang ingin menari dengan musik kita. Ini adalah hal yang penting bagi kita bahwa musik itu menyenangkan dan memikat serta membuat orang tersenyum. :) Jangan salah sangka, kita suka membuat lagu balada dan lagu dengan emosi yang lebih lambat juga, akan tetapi akhir-akhir ini kami benar-benar tertarik dengan  musik house, electro, dan dance-pop.
-
AKP: kalian sudah pernah bekerja dengan berbagai macam artis individu dan grup, apa tantangan saat proses rekaman dan proses produksi dengan grup yang besar (dalam jumlah member) seperti Super Junior?

GoodWill & MGI: Pertanyaan yang bagus! Yang lucunya adalah, kita tidak pernah bertemu dengan SUJU, ketika kami menulis lagu “Gotcha Numba” di awal tahun 2010, kami sedang berada di Eropa dan diperkenalkan pada beberapa staf eksekutif SM yang keren (teriakkan nama Dury & Chris) yang telah memilih lagu itu. Sebenarnya lagu ‘Gotcha Numba’ ditulis dalam bahasa Inggris, jadi, SM mengambil lagu itu untuk dibawa ke Korea dan mereka meminta penulis lagu mereka melakukan penerjemahan lagu tersebut  ke dalam bahasa Korea untuk dinyanyikan oleh SUJU. Aku pikir, SJ-M akan membawakannya juga dalam versi bahasa Mandarin, tapi itu tidak jadi dimasukkan ke dalam album terbaru SJ-M karena beberapa alasan.

Kami masih belum mendengar versi Bahasa Korea maupun bahasa Mandarin, SM berencana untuk mengirimkannya, segera. Tapi, itu akan sangat menyenangkan mendengar ‘Gotcha Numba’ dalam bahasa yang berbeda. Aku tidak percaya bahwa semua member SUJU cocok dengan lagu itu, - 13 adalah jumlah suara yang banyak dalam satu lagu! Walaupun kami tahu bahwa itu akan terdengar menarik.
-
AKP: Bagaimana kalian membuat lirik untuk lagu ‘ELF’?”

GoodWill & MGI: Kami ingin berterima kasih pada ELF yang telah membantu kami mempelajari lebih banyak tentang Super Junior dan K-pop. Kami sekarang memiliki banyak sekali follower di Twitter yang sudah menjawab pertanyaan kami dan membawa banyak sekali energi positif menuju proses yang kreatif.  kami bertanya pada ELF, apa saja kata-kata dan kalimat yang harus ada di dalam lagu, dan kami memiliki banyak sekali saran, seperti ‘Proud to be ELF’ ‘promise to believe’ ‘Sapphire Blue’ dan masih banyak lagi.

Kami juga mencoba untuk memasukkan lirik yang bisa dinyanyikan bersama-sama. Kami menambahkan kata-kata yang lucu seperti ‘what’s better: Super Junior or pizza?’ atau ‘what’s better: Super Junior or polar bears?’ dimaksudkan sebagai pertanyaan menggoda, yang pernah aku tanyakan di Twitterku beberapa bulan lalu saat pertama kali aku mempelajari SUJU dan ELF.

Banyak sekali orang yang menyukai lirik lagu itu, tapi kami juga menerima beberapa komplain dari beberapa orang yang menganggap bahwa liriknya terlalu sederhana, atau bahkan menghina dalam beberapa bagian. Sebagai responnya, kami hanya ingin mengatakan bahwa kami tidak bermaksud untuk melukai perasaan/hati siapapun, dan kami menghargai orang-orang yang menyediakan waktunya untuk mendengarkan hasil kerja kita dan memberitahu kita bagaimana perasaan mereka setelah mendengarkannya, meskipun jika mereka tidak menyukai lagunya.  

Kami sudah pernah mendengar beberapa lagu untuk ELF yang sangat indah, emosional, dan lebih serius, dan karena lagu-lagu seperti itu sudah ada, kami ingin mencoba hal baru yang berbeda dan membuat lagu ELF yang upbeat, lucu/menarik, dan menyenangkan/enak untuk menari ataupun dinyanyikan.

Juga permohonan maaf yang sebesar-besarnya dari kami karena telah melupakan SJ-T dan juga pengucapan ‘hwaiting’ yang salah. Aku kira, semua itu karena kami masih anak baru K-pop.
-
AKP: Apa cerita dibalik bergabungnya kalian berdua?”

GoodWill & MGI: Kami bertemu 5 tahun yang lalu, dan mulai bekerja sama menjual hip hop beats pada artis-artis di New York dan beberpa kota di Amerika Serikat. Kami cukup sukses disana, tapi yang lebih penting adalah kami mencoba menulis dan memproduseri musik pop, yang mana hal itu adalah yang paling sering kami kerjakan saat ini. MGI (yang bernama asli, Henri) paling banyak melakukan bagian musiknya dan GoodWill (nama asliku adalah Will) lebih banyak mengerjakan penulisan lagu dan rekaman. Tapi, saat kami bersama-sama, kami membagi semua pekerjaan. Beberapa hari ini kami melakukan perjalanan keliling dunia. Sebagai contoh, kami pernah berada di Los Angeles, dan sekarang aku kembali ke New York City dan MGI kembali ke Eropa.

Kehidupan seorang produser musik itu tidak selalu glamor. Kebanyakan bekerja hingga larut di studio—merasa dan terlihat sangat lelah (kadang memiliki kaos kaki dengan bau menyengat) dan begitu banyak penerbangan panjang ke seluruh dunia. Tapi kami mencintai pekerjaan kami, dan kami sangat berterima kasih pada semua fans yang telah membantu kami menjalani kehidupan yang kami impikan.
-
AKP: Apa kemampuan yang kamu punya yang membuat para musisi mengejar kalian demi mendapatkan pelayanan dari kalian?

GoodWill & MGI: kami memiliki arus sound yang sangat kompetitif. Ketika para artis dan label datang pada kami, mereka tahu kami akan mengirimkan lagu yang besar yang dapat masuk secara langsung di radio-radio. Juga, kami memberikan lebih/dobel, karena kami menulis lirik lagu/melodinya dan memproduseri musiknya sendiri. Antara pekerjaan kami di Amerika Serikat dengan Akon, Justin Bieber, Sean Kingston dan lain-lainMayor label kami bekerja di Eropa, dan pekerjaan kami di pasar K-pop dengan Super Junior, kami secara cepat telah menjadi brand yang mendunia. Kami sedang membangun/mengembangkan sebuah sound sebagai bukti bahwa kami bisa bekerja secara internasional.
-
AKP: Bagaimana perbedaan bekerja dengan artis dari Asia yang berlawanan dengan artis-artis dari Amerika ataupun Eropa? Musik dan pasar sangat jauh berbeda, jadi kami sangat penasaran tentang pendekatan mental yang kamu ambil demi memproduseri sebuah lagu untuk Super Junior.”

GoodWill & MGI: Kembali di tahun 2010 ketika kami bertemu dengan tim SM, kami tidak tahu banyak tentang Super Junior. Mereka memutar lagu-lagu SUJU yang Hits untuk kami dengarkan, seperti Sorry  Sorry dan Bonamana, dan kami mulai mempelajari kenapa sound SUJU itu unik dibandingkan grup lainnya. 

Satu hal tentang Bonamana dan Sorry Sorry, adalah lagu dengan tunes yang sangat memikat! Maksudku, bagaimana kamu bisa melupakan Sorry Sorry yang terngiang-ngiang terus di dalam kepalamu!! Itu mustahil. Hahahaha~! Kami menyukai itu, jadi kami mencoba membuat lagu ‘Gotcha Numba’ yang memikat dan juga menyenangkan. Semoga, kalian semua akan segera mendengarnya.
-
AKP: Akankah kamu tertarik untuk bekerja sama dengan grup pop Korea lainnya?”

GoodWill & MGI: Kami tentu saja berminat untuk bekerja sama dengan artis-artis dan grup K-pop yang lain. Karena kami telah dikenalkan pada K-pop berkat kerja sama kami dengan SUJU dan melalui hubungan kami dengan ELF, kami memiliki ikatan spesial dengan mereka. Tapi, kami sedang mulai mempelajari lebih banyak tentang grup yang lain. Kami sudah melihat fans dari grup K-pop yang lain yang sering menghubungi kami di twitter akhir-akhir ini—silakan, lakukan saja. Kami mencintai musik dan ingin belajar lebih mengenai artis-artis favoritmu!

Jika ada artis, siapapun itu atau label dengan budget ingin bertanya tentang produksi atau lagu yang kami tulis, silakan kirim email ke : goodwillmp3@gmail.com. Hanya bagi yang berminat serius.
-
AKP: Jika kamu bisa memilih satu lagu untuk mendeskripsikan dirimu sendiri, lagu apakah itu?”

GoodWill & MGI: Aku suka lagu Far East Movement,Like A G6karena aku pikir lagu itu adalah satu lagu dari lagu kebangsaan/lagu wajib yang menghentak di radio-radio seluruh dunia dalam waktu yang panjang. Lagu itu selalu jadi pembuka pesta!!!
-
AKP: Bisakah kamu memberi kami sedikit bocoran tentang ‘Gotcha Numba‘?”

GoodWill & MGI: Sayangnya, kami masih harus merahasiakannya sekarang. kami ingin lagu itu fresh dan menyenangkan kalian semua, saat lagu itu sudah keluar. Tolong bersabarlah, kami tahu kamu akan menyukainya dan banyak hal-hal bagus di studio yang sedang kami buat sekarang.

Juga terima kasih banyak pada kalian di Allkpop.com yang telah memberi kami wawancara ini! Kalian keren! dan kamu adalah situs yang kami cari untuk belajar tentang K-pop dalam bahasa Inggris.

===

GoodWill & MGI dalam beberapa waktu terakhir menciptakan sebuah kontes menari untuk lagu ‘ELF song’, mengundang fans untuk datang dan menari serta akan dianugrahi sebagai ‘official dance for GoodWill & MGI’s ‘ELF Song’.

GoodWill juga memberitahu kami,Setelah kontes menari kami akan menyelenggarakan kontes karaoke dan caranya sama seperti kontes menari, jadi, segera dapatkan kopi lagu ELF Song karaoke atau versi instrumental di iTunes, dan dapatkan kord suaramu sendiri segera!!”
-
Sungguh menyenangkan sekali melihat sebuah kehormatan ELF merayakan ikatan mereka yang kuat dengan fanbase Super Junior, dan kami sudah tidak sabar mendengar berita kerja sama GoodWill & MGI di produksi K-pop mendatang.

Written by: asphodel & Rowdyruff @ allkpop
Indotrans by: juju



Tidak ada komentar:

Posting Komentar